Alma'arif

Minggu, 02 November 2014

Kewajiban

1. Selalu berniat ikhlas lillahi ta'ala demi mencari ridla-Nya.
2. Beribadah kepada Allah dengan setaat-taatnya serta berbuat baik kepada siapa saja.
3. Belajar dengan tekun tanpa henti, dengan menguasai:
a. Al-Qur'an dan al-Hadits serta berbagai ilmu yang berkaitan dengan keduanya.
b. Bahasa Arab dan Bahasa Inggris
c. Fiqh dan ushul fiqh
d. Filsafat
e. Sejarah
f. Ilmu Politik
g. Ilmu Manajemen dan Kepemimpinan
4. Mendo'akan para nabi, ulama', orang yang telah mendahului kita, orang tua, dan semua guru-guru kita serta kaum muslimin.
5. Berorganisasi
6. Bermasyarakat dengan baik
7. Bercita-cita setinggi mungkin dan mencapainya dengan rencana yang matang, kerja keras, do'a dan tawakkul.
8. Disiplin yang tinggi, tidak lalai sedikitpun dan harus melakukan sesuatu dengan segera tanpa menunda sama sekali.
9. Wajib meninggalkan maksiat dan perbuatan sia-sia
10. Menjaga kebersihan hati dan jasmani
11. Menyedikitkan makan dan sangat memperhatikan apa yang akan dimakan yaitu halal, baik, dan tidak berelebihan.
12. bertaubat terus menerus dan memperbaiki diri
13. Mengamalkan ilmu dengan semampunya
14. Istiqamah dalam mengamalkan di atas.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar